BANJARBARU - Ketua Komisi I DPRD Banjarbaru, HR Budimansyah meminta Pemko Banjarbaru untuk memikirkan nasib serta kesejahteraan para tenaga kesehatan dalam upaya percepatan vaksinasi.
Diutarakan oleh Budiman, bahwa Pemko perlu kiranya mengatur atau merancang tambahan kesejahteraan ke depannya. Yang mana, saat ini ia menilai bahwa kerja para nakes semakin bertambah.
"Kita ketahui bersama bahwa nakes kita sebenarnya bisa dikatakan masih kurang khususnya ketika ada vaksinasi. Sebab, nakes yang bertugas sebagai vaksinator juga adalah petugas di Puskesmas," katanya.
Legislator PDI Perjuangan ini pun mendorong jika ada pola-pola yang bisa memberikan perhatian penuh kepada nakes. Salah satunya tegas Budiman adalah ihwal insentif mereka.
"Jangan sampai ada keterlambatan apalagi sampai berbulan-bulan, tentu ini sangat disayangkan jika terjadi. Kita juga melihat kalau bisa insentif ini bisa ditambah ke depannya mengingat beban kerja mereka jadi ganda sekarang," pesannya.
Ia pun juga meminta agar pihak terkait dalam hal ini dinas teknis yang menaungi nakes bisa memberikan penghargaan lebih. Yang mana ia menilai sejauh ini belum terlalu terlihat.
"Tapi juga harus ingat, semisal mau menambah insentif nakes atau apapun bentuknya juga harus sesuai aturan, jangan sampai malah jadi masalah. Saya kira hal ini harus dipikirkan," pungkasnya. (rvn/ij/bin)